-->

Cerita Hijrah Seorang Muslimah

Cerita Hijrah Seorang Muslimah - Sebagai seorang muslim kita hanya mengetahui kewajiban kewajiban umum yang wajib dilakukan, seperti Sholat dan Puasa :) eittssssss ... jangan bilang anda muslim tapi ga tau kewajiban dan sunnah sunnah yang lainnya :) 


gini gini, ane kadang masih bingung aja sama setiap muslimah yang ditempat umum, yang masih sangaaat pede untuk membuka aurat auratnya :( padahal kita tau, wanita adalah sebesar besar fitnah :(

naaaah ... ini niih ane sediain kisah nyata (Kisah nyata looh yaaa) dari seorang muslimah yang sangat niat untuk berhijrah, eeeeh hijrahnya bukan hijrah biasa yaaa ... tapi beralih ke jalan Allah :) heheeee :)

Dimulai dari data dirinya yaaa :) beliau namanya indah sekar padmadani. panggilan biasa indah :) lahir di padang atau dibatam gitu yaah (Lupa, heheee ..) sekarang stay dan bakalan stay dibatam terus :D Aamiin :)

Dulunyaa, beliau adalah seorang gadis yang dibesarkan oleeh seorang ibu kandung dan ayah tiri. punya 2 adik. yang satu dimana yang satunya dimana hahaa lupaa lagii anee :D

Sedihnya, karna dulu beliau gapernah sholat. dan ga mewajibkan sholat. jadi yaa hanyaa tau sholat aja tapi ga pernah dilaksanain. begitu bebasnya pergaulannya. sampaaai hal hal yang seharusnya dilarang agama dilakukan.

Pernah bekerja disalah satu counter/toko di salah satu mall terkenal dibatam. penghasilan yang pas pasan membuatnya bingung. banyak godaaan dari teman dekatnya untuk foya foya. melanglangbuana kemana mana.

kadang ke mall, kadang juga kepantai itupun menggunakan pakaian yang sangat terbukaa. karna temannya pun begitu.

Semakin hari semakin gelisah dengan pergaulan yang menghabiskan banyak uang, bahkan waktu.

tapi saat itu, beliau masih tidak ingin ambil pusing. masih dalam pergaulan yang sama beliau pun akhirnya memiliki seorang pacar. pacar yang sama sekali membawanya kepada kemaksiatan. bukannya menuntun tapi malah menyesatkan.

lama menjalin hubungan, tahun tahun pun terlewati. entah masalah apa, beliaupun diputuskan oleh kekasih yng selalu membawanya kepada kemaksiatan.

Tidak terima, beliau selalu menghubungi mantan pacarnya itu, untuk meminta kepastian. kabarnya, mantan pacarnya ternyata memiliki kekasih lagi.

Sedih, depresi, streess, karna begitu banyak waktu dan pengorbanan terbuang sia sia. dia yang mengharapkan pria itu yang akan menjadi suaminya tapi malah sebaliknya. meninggalkannya tanpa jejak.

Setiap harinya dilalui dengan rasa tidak nyaman, rasa gelisah yang tak menentu.

Tak sengaja, dia melihat sebuah jilbab segiempat didalam rumahnya. awalnya malas untuk menyentuhnya. akhirnya karna rasa keingin tahuannya, akhirnya diapun mencoba memasang jilbab itu.

"Waaaaah ... baguusss ternyata aku pakai jilbab, keliatan lebih cantik" tuturnya.

tak lama, setiap harinya pun ia menggunakan jilbab segiempat/pashmina yang hanya menutup keleher. Hidupnya merasa lebih baik dari sebelumnya. setelah memulai untuk membiasakn diri dengan hijabnya tak lama, mantan pacar yang dulu sempat meninggalkannya pun akhirnya kembali lagi.

dia pun tak sungkan sungkan untuk menerima panawaran dari sang mantan yang mengajaknya kembali merajut cinta. akhirnya pun mereka melanjutkan kisah hubungan mereka yang dulu belum kelar eheheee kalau jaman sekarangnya itu Celebek (Cinta lama belum kelar).

Namun, setelah menjalani hubungan yang pernah kandas itu, dia merasakan kejanggalan.

"Kenapa pria ini selalu membawaku kedalam kemaksiatan, apakah hidupku akan seperti ini terus ? hidup dalam lingkaran hitam" gerutunya dalam hati

Tak lama dia mengumpulkan niat untuk merenungkan semuanya.

"Aku udah berjilbab, setidaknya aku sedang belajar menutup aurat, tapi kenapa ini ya Allah ? kenapa langkahku selalu tertuju pada dosa, aku mohon tunjukan jalan yang lurus yaRabb" Pintanya dalam hati dengan penuh penyesalan

hubungan masih berlanjut ....

diapun mencoba untuk mendalami agama, mendalami ilmu yang seharusnya selama ini dia amalkan. satu persatu artikel pun dibuka nya, semakin banyak artikel dibuka semakin besar pula hati nya untuk bertaubat. 

"Astaghfirullah Alazim, selama ini sudah banyak sekali dosaku yaAllah :( dari aurat yang seharusnya aku tutup tapi malah terpampang dinikmati setiap mata para pria, sholat yang seharusnya aku lakukan, tapi malah aku menghabiskan kesempatanku bersama teman temanku, pacaran yang tak diajarkan agama tapi malah aku menikmati kebahagiaan yang haram. Ampuniii aku yaAllah, Ampuni aku" Tangisan airmata penyesalan mengalir dipipinya setelah ia menyadari semuanya.

tak lama, iapun belajar membiasakan diri untuk mengamalkan ilmu yang dia dapat. dari menutup aurat walaupun belum sempurna, sholat, bahkan diapun meminta untuk dinikahkan oleh pacarnya namun pacarnya tak mampu memenuhi tuntutannya. akhirnya dia pun meninggalkan kekasihnya ...

satu persatu ilmu tersaring dalam memori dan hati, niat ingin mengikuti kajian kajian dan kegiatan islami pun mulai menggebugebu ingin diikutinya.

dia mencari kemana saja informasi pengajian layaknya orang yang sangat haus akan ilmu. MasyaAllah ...

"YaAllah, hamba ingin sekali aktif dikegiatan kegiatan islam, tolong tunjukan hamba kemana arah yang harus hamba tuju" tuturnya dalam hati ...

tak lama kemudian, dia mengakui ada seorang akhwat yang tak lain adalah SAYA sendiri yang meminta pertemanan dari sebuah jejaring sosial. akhirnya dia pun menyetujui pertemanan di jejaring sosmed tersebut.

dia melihat, ada beberapa kegiatan kegiatan islam yang diikuti oleh saya. dengan rasa penasaran beliau pun memulai percakapan dengan saya di sosmed tersebut.

"Assalamualaikum ..." sapanya duluan

*Tiiiiingggg (Balesan chat tersebut)

"Waalaikum salam ukhty" jawab saya

"Salam kenal yaa ukh .. oiyaaa, saya liat beberapa postingan kegiatan kegiatan ukhty, boleh tau kegiatan apa aja ?" tanya indah dengan rasa penasaran


"Waaah .. iyaa salam kenal juga ukh ... ooooh ituu, itu pengajian muslimah yang diadain setiap 2 pekan sekali dihari sabtu dimesjid raya, ukhty kalau mau gabung bisa kok, hubungi saya ajaa, nanti sayaa kirim pin saya yaaa" jawab saya yang baru saja dikenalnya ituu

"Mauuuuu ukhh .. mau banggeeeeeet, baiklaah. terimakasih banyaak ukhti. wassalamualaikum"

"Sama sama ukh ^.^ waalaikumsalam"


sebelum menutup percakapan, mereka pun akhirnya bertukaran pin bbm, dan percakapan dilanjutkan di bbm.

"Oiya ukh ... Maaf, sepertinya pengajiannya menggunakan pakaian syar'i semua yaa ? tanyanya

"oh enggak mewajibkan kok ukh .. tapi alangkah baiknya kalau tertutup sempurna :)" Jawab akhwat saya

"Baik .. terimakasih ukh, bantuannya"

"Sama sama ukh"


Dan akhirnya, di acara pengajian itupun mereka bertemu. tak lama saya mengenalkan keakhwat yang lain

Sempat beliau merasa aneh, karna tidak make kaos kaki, sementara yang lain paada makek. saya sempat tertawa karna rasa kegelisahan yang lain daripada yang lain.

dari awal perjumpaan tersebut laah, akhirnya saya sering mengajaknya ke pengajian pengajian, begitu juga beliau. dan kemanapun pengajian selalu bareng bareng. Alhamdulillah, beliau udah hijrah sepenuhnya Lillahi ta'ala.

Sudah sempurna menutup aurat, ibadah yang wajib dia laksanakan, sunnah pun sering ia laksanakan.

MasyaAllah ... hidayah menghampirinya.

Dialah yang memberi rahmat kepadamu dan malaikat-Nya (memohonkan ampunan untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan adalah Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman. [Al Ahzab (33): 43]

Sumber : lethijrah.blogspot.co.id

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cerita Hijrah Seorang Muslimah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel